Tuesday, November 24, 2015

apakah rumah anda berhantu?

Rumah merupakan tempat untuk beristirahat, tempat untuk berteduh dari panas dan hujan dan juga tempat untuk menyimpan harta benda. Rumah adalah kebutuhan pokok yang harus dimiliki setiap keluarga. Memiliki rumah yang mewah merupakan idaman bagi semua orang, namun keutamana dari rumah itu sendiri adalah kenyamanan dan membuat penghuninya betah di dalamnya.

Rumah sendiri merupakan tempat paling nyaman sebagai tempat beristirahat. Namun tak semua rumah tersebut nyaman, ada juga beberapa rumah yang tidak nyaman bukan karena rumah tersebut tidak mewah tapi karena ada faktor lain seperti rumah yang terkesan angker. Memiliki rumah angker atau berhantu tentunya tidak diharapkan oleh semua orang. Nahhh berbicara tentang rumah berhantu, kali ini berita unik akan memberikan beberapa ciri-ciri rumah berhantu.
Inilah Tanda Rumahmu Berhantu

1. Terasa lembab

Banyak yang bilang makhluk halus atau para hantu suka tingga di tempat-tempat yang lembab. Jika di dalam rumahmu tiba-tiba suhu menjadi lebab dan gerah tidak wajar, Kamu harus hati-hati, karena bisa jadi ada hantu yang masuk kerumah kamu. Hal itu akan semakin diperjelas jika kamu merasakan seperti berkidik secara tiba-tiba tanpa sebab atau merasa tidak nyaman dengan keadaan ruangan.

2. Penampakan secara tiba-tiba

Nahhh ciri-ciri yang paling banyak dipercaya orang yaitu penampakan. Adanya penampakan yang kasat mata entah itu banyangan atau penampakan lainnya maka kamu harus berhati-hati, karena itu bukti jelas jika rumah kamu berhantu, dan berharap saja semoga hantu tersebut tidak mengganggumu.

3. Hewan jadi aneh

Hewan memiliki kepakaan terhadap kehadiran sosok makhluk halus. Hewan bisa merasakan bahkan melihat makhluk halus, terkadang banyak hewan melakukan hal-hal aneh ketika melihat makhluk halus, seperti anjing tiba-tiba menggonggong sendiri tanpa sebab, kucing menatap sesuati tanpa berkedip dalam waktu yang cukup lama, atau berjalan mondar mandir seperti mengikuti sesuatu yang tak kasat mata. 

4. Gadget terganggu

Kehadirannya makhluk halus atau hantu juga bisa ditandai dengan tidak berfungsinya alat elektronik. Bahkan banyak yang bilang kehadiran makhluk halus dapat merusak frekuensi alat-alat elektronik. Hal ini sering terjadi seperti TV tiba-tiba mati dan menyala sendiri, Lampu sering berkedip tanpa sebab.

5. Bisikan suara misterius

Nahh tanda berikutnya yaitu terdengar suara-suara misterius namun ketika kamu cari dari mana sumber suara tersebut ternyata tidak ada apa-apa. Suara aneh tersebut seperti ada suara orang sedang mandi dikamar mandi, namun ketika di tengok ternyata tidak ada apa-apa, terdengar orang sedang berjalan atau mengetok-ngetok sesuatu namun ketika di periksa ternyata tidak menemukan apa-apa, ituu pertanda jika rumah kamu berhantu,

6. Benda lenyap

Nahh tanda terahir yaitu benda-benda dirumah kamu sering hilang atau berpindah tempat dengan sendirinya. Kamu sudah yakin menyimban benda tersebut di tempat yang teratur, namun ketika kamu cari benda tersebut tidak ada. Bisa juga tiba-tiba benda tersebut kembali lagi ketempat semula. Jika hal tersebut terjadi dirumah kamu, berarti dirumah kamu ada hantu yang suka usil.


reff : http://www.kepo.ga/2015/04/apakah-rumah-anda-berhantu.html


Related video : apakah rumah anda berhantu?


Eris WiFi

Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.

0 comments:

Post a Comment

 
biz.